Monday, March 12, 2012

Berani Melangkah

Move on meiliki banyak arti. Dalam arti sebenarnya move on artinya bergerak atau berpindah tempat. Sedangkan dalam arti anak muda move on dapat diartikan menyukai orang lain dan telah melupakan orang yang kita sayangi sebelumnya. Banyak kasus anak muda yang karena sangat cinta pada pacarnya menjadikan hidupnya sia-sia. Mereka merasa galau, tak berguna, dan terpuruk dalam kesedihan akan rasa cinta. Terkadang rasa cinta itu menjadi kita lupa akan indahnya rencana Tuhan untuk kita. Tuhan mengijinkan kita untuk merasakan cinta, bahagia, sayang, sedih, galau bahkan putus cinta bukan hanya sekedar untuk pelangi kehidupan tetapi berguna untuk kita bertumbuh dan berkembang dalam pikiran dan perilaku dalam menghadapi setiap masalah.

Berikan cintamu dengan tepat, berikanlah cinta itu untuk Tuhan, orangtua, pasangan hidup, dan sahabat Anda. Jangan membuat dirimu sia-sia karena Anda tak mampu bangkit dari galau berkepanjangan, putus dari pacar, dan merasa Anda adalah orang paling teraniaya dalam dunia. Lihatlah diri dan sekeliling Anda, yakinlah Tuhan memiliki rencana ter-Baik dan ter-Indah untuk Anda. 
Ada satu alasan untuk Anda sedih atau pun galau, tetapi ingat Tuhan memberikan seribu alasan untuk Anda tersenyum dan bangkit dari keterpurukan. Ada satu rencana Anda yang gagal tetapi ingat Tuhan memberikan ratusan rencana terbaik dalam hidup Anda. Ada satu orang yang membuat Anda tersakiti tetapi lihatlah Tuhan memberikan ribuan orang yang selalu mendukung Anda. Ayo semangat untuk membuat hidup lebih indah dan bermanfaat.

4 comments:

  1. kagak galau mbak, saya mengusir galau coy

    ReplyDelete
  2. mantep ...:D
    klo aja saat membaca artikel mba lagi galau, bisa nangiis ... :(
    :D

    ReplyDelete
  3. @Putra Kalimantan makasih :) hehe jangan nangis yaa

    ReplyDelete